Musi Rawas | BuanaPost.com – Kamis, (25/03/2021). Wakil Bupati Musi Rawas, Hj. Suwarti menghadiri Rakerda Program Bangga Kencana. Acara di selenggarakan tepatnya di Gedung Kesenian Kota Lubuklinggau.
Ini merupakan bentuk komitmen dan peran serta antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam rangka menyukseskan pendataan keluarga 2021, untuk perencanaan kesejahteraan keluarga Indonesia.
Adapun tujuan kegiatan rakerda ini diantaranya, pembahasan rencana kerja/ rencana aksi dalam kegiatan prioritas program Bangga Kencana tahun 2021, pembahasan strategi program dan kegiatan prioritas bangga kencana dalam mendukung upaya pencapaian agenda pembangunan Nasional.
Selain itu, Bupati Musi Rawas juga mendapatkan Piagam Penghargaan atas dukungan dan fasilitasi gerakan serentak uji coba pelayanan KB MKJP dengan menggunakan DAK BOKB Tahun Anggaran 2021 oleh Kepala BKKBN Dr. (H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K).
Turut Hadir didalam kegiatan Rakerda Kepala BKKBN Pusat, Dr. (H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) serta Jajaran Pemerintah Kabupaten Musi Rawas.
Jurnalis : Adj